PENGERTIAN SIMBOL-SIMBOL PADA SINGLE LINE DIAGRAM
Bagan kutub tunggal di gambarkan dengan simbol-simbol yang mewakilkan bentuk dan fungsi setiap peralat yang tersedia seperti dijelaskan sbb:
NO
|
SIMBOL
|
KETERANGAN
|
1
|
Pemutus Tenaga
(PMT) berfungsi sebagai alat untuk memutus dan menyambung arus beban baik
pada kondisi normal maupun gangguan.
|
|
2
|
Pemisah (PMS)
berfungsi sebagai alat untuk memisahkan peralatan dari tegangan. Terdiri dari
pemisah tegangan (PMS REL & PMS Line) dan pemisah pentanahan.
|
|
3
|
Transformator
Tenaga adalah Transformator yang berfungsi untuk menyalurkan tenaga listrik
dari tegangan tinggi ke tegangan rendah atau sebaliknya.
|
|
4
|
Transformator Arus
(CT) adalah trafo instrument yang berfungsi untuk merubah arus besar menjadi
arus kecil sehingga dapat diukur dengan Amper meter.
|
|
5
|
Transformator
Tegangan/Potensial (PT) adalah trafo instrument yang berfungsi untuk merubah
tegangan tinggi menjadi tegangan rendah sehingga dapat diukur dengan Volt
meter.
|
|
6
|
Netral Grounding
Resistor (NGR) adalah alat bantu untuk pengaman peralatan Trafo tenaga, bila
terjadi hubung singkat pada sistem sekunder.
|
|
7
|
Vektor group adalah
hubungan kumparan tiga fasa sisi primer, sekunder dan tertier yang dijelaskan
dengan angka pada jam.
|